Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan dan wakilnya, Sandiaga Uno saat menghadiri pelantikan anggota Ormas Bang Japar di Universitas Trilogi, Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (13/8/2017). |
GOORKEY.COM, JAKARTA - Gubernur Jakarta terpilih Anies Rasyid Baswedan memberi sambutan di acara pelantikan anggota ormas Kebangkitan Jawara dan Pengacara (Bang Japar) di Universitas Trilogi, Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (13/8/2017).
Dalam sambutannya Anies mengajak seluruh anggota Bang Japar yang meliputi seluruh wilayah Jakarta memberantas penyakit masyarakat di ibukota termasuk narkoba.
"Kita bersama-sama memberantas penyakit masyarakat, salah satu masalah terberat adalah narkoba. Kita tidak ingin melihat para orang tua mengantarkan anak ke sekolah tapi sang anak kembali ke rumah dalam kondisi pucat karena mengkonsumsi narkoba," terang Anies Baswedan.
Ia meminta kepada anggota Bang Japar yang hadir untuk menyampaikan imbauan itu kepada kader yang belum sempat hadir.
Sebelumnya, Ketua Umum Bang Japar, Fahira Idris membentuk kepengurusan hingga tingkat kelurahan.
Komitmen Bang Japar adalah berpartisipasi untuk mengamankan kampung-kampung di Jakarta.
"Kami berkomitmen untuk menjunjung budaya lokal sehingga bisa menekan penyakit masyarakat seperti kekerasan masyarakat, peredaran minuman keras, dan menbentuk kampung antinarkoba. Kami juga berkomitmen mengamankan kampung, berkoordinasi dengan aparat keamanan, mengadvokasi masyarakat serta mensosialisasikan program-program Anies-Sandi," terang Fahira Idris
tribunnews.com
Post a Comment